Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep tempe penyet pedas bumbu cabai

Makanan tradisional terlihat memang sederhana, namun soal rasa jangan diragukan lagi. Salah satu makanan tradisional yang banyak ditemui di pasaran yaitu Tempe.
Tempe adalah makanan berbahan dasar dari kedelai yang difermentasi menggunakan beberapa jenis kapang, atau secara umum dapat dikenal sebagai ragi tempe. Tempe juga merupakan satu makanan yang cocok untuk siapa saja dan sangat cocok untuk dikonsumsi oleh para pecinta vegetarian.
Makanan khas Indonesia ini tidak hanya di produksi di dalam negeri melain juga di luar negeri seperti Jepang, Jerman, dan Amerika Serikat. TTempe memiliki tekstur yang padat dan berwarna putih, serta memiliki rasa dan aroma yang khas. Selain citarasa yang enak tempe juga memiliki kandungan nutrisi yang baik diantaranya serat pangan, kalsium, vitamin B, dan zat besi.
Ada banyak olahan yang dapat dibuat dari bahan dasar tempe beberapa diantaranya tempe mendoan, bacem tempe, tempe orek, tempe goreng tepung dan sebagainya. Salah satu sajian sederhana berbahan dasar tempe yaitu tempe penyet, yang dapat dibuat secara praktis di rumah. Tempe penyet adalah satu sajian tempe yang dihidangkan dengan sambal dan dihancurkan diatas cobek dengan cara dipenyet sehingga memiliki citarasa pedas gurih.
Untuk membuat sajian tempe penyet caranya cukup mudah, resepnya ada dibawah ini ya.

Bahan:
Tempe 1 papan
Minyak goreng untuk menggoreng

Bumbu tempe goreng:
Bawang putih 2 siung
Ketumbar 1/2 sdt
Garam secukupnya
Air 5 sdm

Bumbu sambal:
Cabai merah keriting 10 buah
Cabai rawit 5 buah
Bawang merah 5 siung
Bawang putih 2 siung
Kemiri 1 butir
Gula pasir secukupnya
Garam secukupnya

Cara membuat:
1. Potong tempe sesuai selera, kemudian bumbu tempe dengan bumbu bawang putih, ketumbar, garam yang sudah dihaluskan lalu tambahkan air dan aduk rata, diamkan selama 10 menit agar bumbu tempe meresap.
2. Panaskan minyak, goreng tempe sampai matang kemudian tiriskan.
3. Goreng bumbu sambal sampai layu, kemudian ulek pada cobek dan tambahkan garam dan gula.
4. Masukkan tempe goreng dan penyet bersama sambal. Tempe siap dihidangkan.

Tempe penyet paling sedap diberi kucuran jeruk purut dan ditambahkan kemangi agar terasa lebih menyegarkan dan beraroma. Semoga terinspirasi dan selamat mencoba ya :)

Post a Comment for "Resep tempe penyet pedas bumbu cabai"